Friday, December 3, 2010

Flashdisk merupakan alat yang sangat praktis , mudah dibawa dan banyak dipergunakan untuk berbagai kepentingan tukar-menukar data. Tapi sayang flashdisk saat ini menjadi media yang paling sering digunakan sebagai penyebar virus, trojan, worm dan sejenisnya, termasuk perangkat penyimpan data lainnya termasuk MP3 player, MP4 player, Memory Card, Memory Stick, SD Card, MMC dan media penyimpan data removable lainnya yang berbasis USB.
Salah satu virus yang dapat terdeteksi langsung adalah virus autorun.inf. File autorun.inf ini kemungkinan besar dipergunakan oleh virus untuk mengaktifkan file-file yang dibutuhkan untuk menjalankan aksinya. Yang mengherankan adalah file autorun.inf ini berkembang sedemikian rupa sehingga sekarang sangat sulit diberantas dengan menggunakan antivirus sekalipun.
Dulu, setiap kali menemukan autorun.inf, maka dengan mudah kita bisa menghapusnya dari flashdisk. Namun, beberapa waktu kemudian file autorun.inf ini berkembang menjadi file yang tersembunyi (baca: hidden), sehingga aplikasi explorer harus selalu diaktifkan dengan mode yang dapat menampilkan file-file yang disembunyikan. Cara inipun masih cukup efektif untuk mengetahui kehadiran file autorun.inf dan sekaligus dapat dimusnahkan dengan cara dihapus dengan mudah. Belakangan, ternyata file autorun.inf ini sudah diberi kemampuan baru, yakni menjadi file “system” dan sama sekali tidak bisa dirasakan kehadirannya secara visual, bahkan oleh antivirus sekalipun.
Meskipun virus ini kasat mata, namun aksinya masih dapat dirasakan ketika flashdisk ditancapkan ke port USB, maka program akan menawarkan untuk menjalankan aplikasi pada flashdisk secara otomatis. Berarti, di dalam flashdisk tersebut telah ada file yang dapat berjalan secara otomatis.
File autorun.inf sendiri adalah file yang bisa ditulis dengan teks biasa, dan berisi informasi mengenai file apa yang harus dijalankan oleh komputer ketika sebuah media penyimpanan removable dibaca oleh komputer. Misalnya sebuah CD Multimedia Interaktif yang diberi file autorun.inf dapat berjalan secara autoplay tanpa harus diperintahkan. Rupanya kemampuan ini sekarang banyak disalahgunakan oleh para “ahli” virus untuk melancarkan aksinya.
Berikut ini adalah langkah yang cukup praktis untuk menghilangkan file : autorun.inf yang tidak terdeteksi :
1. Boot komputer dengan modus Safemode.
2. Jalankan aplikasi Command Prompt (Start > Run > cmd.exe)
    Bisa juga (Start > All Programs > Accessories > Command Prompt)
3. Ketikkan drive USB tersebut (misalnya E: kemudian tekan [Enter])
4. Ketikkan ATTRIB -R -A -S -H AUTORUN.INF, kemudian tekan [Enter]
5. Ketikkan DEL AUTORUN.INF, kemudian tekan [Enter]
Setelah selesai, komputer dapat di Restart dalam mode Normal.
Penjelasan:
ATTRIB adalah modul yang dipergunakan untuk mengubah atribut sebuah file.
-R adalah perintah untuk menghilangkan mode “Read Only”
-A adalah perintah untuk menghilangkan mode “Archive”
-S adalah perintah untuk menghilangkan mode “System”
-H adalah perintah untuk menghilangkan mode “Hidden”
DEL adalah perintah untuk menghapus file

Pakai Vaksin USB

Selain pake trik diatas bisa juga pakai vaksin usb yang dikembangkan oleh Panda. Vaksin buatan panda ini bekerja dengan me-nonaktifkan Autorun sehingga tidak ada program yang akan berjalan secara otomatis ketika CD/DVD atau USB Flashdisk dibaca oleh komputer.Hal ini diperlukan mengingat tidak ada cara yang mudah untuk mematikan fitur Autorun secara menyeluruh pada sistem operasi Microsoft Windows.
Antivirus sangat membantu untuk mendeteksi file-file virus yang disebarkan melalui media penyimpan removable, tapi tidak mungkin mematikan fitur Autorun pada media penyimpan removable tersebut !
Oleh karena itu, sangat disarankan untuk melakukan vaksinasi terhadap USB Flashdisk untuk menjaga adanya intrusi virus yang menuliskan file AUTORUN.INF secara illegal sebagai media penyebaran file-file executable milik mereka.

Bagaimana Vaksin USB Bekerja ?
Berbeda dengan Antivirus, vaksin USB bekerja dengan cara me-nonaktifkan file AUTORUN.INF untuk mencegah infeksi virus yang dapat menyebar secara otomatis. Ketika diaplikasikan pada USB Flashdisk, vaksinnya akan bekerja dengan mematikan secara permanen file AUTORUN.INF dari berbagai kemungkinan : mencegah dari pembacaan, pembuatan, penghapusan, atau modifikasi.
Dengan demikian, ketika diaplikasikan, maka vaksin ini bekerja dengan mematikan fungsi AUTORUN pada Windows dari membaca file-file berbahaya yang mungkin disertakan pada media penyimpan removable tersebut.

Free Download
Panda USB Vaccine adalah free utility yang bekerja pada sistem operasi Windows 200 SP4, Windows XP SP1 – SP3, dan Windows Vista SP0 – SP1.
Sobat dapat download Panda USB Vaccine dengan klik tombol di bawah ini :

Semoga dapat memberi inspirasi.

Artikel Menarik Lainnya:

1 comments:

Ali said...

Makasih infonya ... seharian ini saya lg dipusingkan dengan virus2 gila.

Post a Comment